Senin, 23 November 2009

AYAM KECAP MASAK SANTAN

Bahan :
  • 1/2 kg ayam potong sesuai selera
  • 2,5 gelas santan dari 1 butir kelapa
Bumbu :
  • 2 siung bawang putih iris tipis
  • 5 siung bawang merah
  • 4 Biji cabe rawit iris memanjang.
  • 6 sdm kecap manis
  • 2 cm jahe dikeprek
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang sereh dikeprek
  • 2 Biji cabe merah, buang isinya, iris serong.
  • Minyak goreng secukupnya
  • Penyedap secukupnya
Cara memasak :
  1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabe merah dan jahe sampai layu.
  2. Masukkan santan, daun jeruk, sereh, penyedap dan kecap manis. Masak sampai mendidih.
  3. Masukkan ayam yang sudah dicuci bersih, kemudian ukep sampai matang atau sampai santannya tinggal sedikit. Angkat dan sajikan dengan irisan cabe merah.
Note :
  • Untuk 2-3 orang
  • Waktu yang dibutuhkan : 30 menit

Related Posts by Categories



1 komentar: